





- Kolam Ikan
Selain halaman belakang menjadi cantik, dengan desain air yang mengalir ikan-ikan yang ada di dalam kolam akan merasa seperti hidup di habitat aslinya. Suara gemricik air juga akan memberikan efek kenyamanan untuk Anda jika mendengarkannya dari dalam rumah.
- Tempat Bersantai
Anda dapat menambahkan meja dan kursi yang diletakkan pada posisi yang tepat. Jangan lupa untuk menambahkan beberapa tanaman yang bisa memberikan suasana nyaman dan rileks. Sehingga ketika Anda tidak akan cepat merasa bosan saat bersantai.
- Lahan Berkebun
Meyulap halaman belakang menjadi kebun sayur mayur merupakan hal yang mudah. Karena sekarang berkebun tidak harus memiliki lahan yang luas. Anda dapat menggunakan teknik hidroponik untuk menanam sayuran.
- Taman
Inspirasi lainnya adalah menyulap halaman belakang rumah menjadi taman sebagai tempat untuk Anda refreshing atau menghilangkan penat dari aktivitas sehari-hari yang sangat membosankan. Anda dapat menambahkan tanaman hijau untuk kesan natural.