Tips Merawat Kitchen Set Agar Tetap Awet

  • Terapkan Prinsip Clean as You Go

Setelah memasak atau menggunakan dapur, sebaiknya anda selalu menjaga kebersihan dan juga hindari agar kitchen set anda tidak basah maupun lembab. Bagian yang harus selalu kering antara lain seperti sink, besi penyambung, granit dan beberapa bagian lainnya. Selain itu hindari juga remah-remah sisa memasak atau makanan agar nantinya tidak mengundang serangga atau hewan seperti tikus yang dapat membuat dapur anda menjadi kotor dan bau.

  • Pastikan Sirkulasi Udara di Dapur Baik

Kegiatan memasak di dapur pasti menimbulkan asap dan membuat ruangan jadi panas. Jika dibiarkan terlalu lama, hal ini dapat mengakibatkan kitchen set cepat rusak.

Oleh karena itu, pastikan sirkulasi udara di dapur berlangsung dengan baik agar  tidak terasa pengap, lembap, dan gerah. Anda bisa menggunakan exhaust fanuntuk menghindari bau tak sedap dan udara sumpek.

  • Gunakan Pembersih yang Tepat

Hindari  penggunaan cairan pembersih yang keras untuk mencegah rusaknya lapisan kitchen set. Cukup gunakan campuran air dan sabun untuk membersihkannya. Namun, bila anda ingin menggunakan cairan pembersih, pilihlah produk yang memang dikhususkan untuk membersihkan kitchen set.

  • Pastikan Kitchen Set dalam Keadaan Kering

Kitchen set yang lembab dan basah bisa menyebabkan tumbuhnya jamur dan mikroba lain, terutama bila menggunakan bahan kayu. Tentu, hal ini dapat membuat lapisan kitchen set jadi mudah terkelupas. Bila anda ingin menyeka noda dan bekas minyak, gunakanlah kain yang lembab. Selain itu, pastikan piring dalam keadaan kering sebelum menyimpannya ke dalam lemari.

  • Susun Perlengkapan Dapur di Kitchen Set dengan Rapih

Mengatur perlengkapan dapur dengan benar dapat mencegah terjadinya kerusakan pada kitchen set.  Misalnya, untuk perlengkapan masak berukuran besar dan berat, anda bisa meletakkannya di bagian bawah kitchen set. Sedangkan untuk peralatan masak dan alat makan, anda bisa menyimpannya di dalam laci. Sebaiknya anda juga menyingkirkan peralatan yang tidak layak pakai.

About Author : SherishAdmin
YOU MAY ALSO LIKE

Leave A Comment